Baca Selanjutnya Di: http://entry44.blogspot.com/2010/04/cara-membuat-link-berkedip-saat-kursor.html#ixzz1NzR3zzVK simfony jiwa: APA SIH ARTI KEHIDUPAN INI???

Translate

lagi nge-hop

Sunday, January 30, 2011

APA SIH ARTI KEHIDUPAN INI???

Aku selalu bertanya-tanya
saat kupu-kupu keluar dari kepompong
apakah dia menyadari
betapa cantik dirinya sekarang?
atau...
dia tetap memandang dirinya sebagai ulat?
inilah awal dia menapak sebuah kebahagian/happines
dimana si datangnya sebuah perubahan?
kadang,
pada saat kita dalam masalah buruk
justru kita di sana merasa bebas setelah terlepas dari situasi itu

PLEASURE/ KESENANGAN
 Rutinitas membantu pikiran kita agar tidak menyimpang
bagaimana dengan anda, apa merasakan hal yang sama? di mana ada perasaan sedih, marah, kecewa, ternyata rutinitas pekerjaan sehari-hari membuat lupa sejenak..

cobalah untuk menerima keadaan kita dari sudut self/diri sendiri dengan apa adanya
enath fisik kita kekurangan banyak, pekerjaan kurang bagus, teman-teman menyebalkan, atopun pasangan yang sangat menyebalkan
setiap orang mempunyai kepribadian masing-masing
ada yang pendiam, ga bisa diem, cerewet dan lain sebagainya
hai kawan,, semua orang itu unik
lihatlah dari mereka semua
tanpa mereka kita merasa jadi berwarna
inilah KEHIDUPAn
semua orang juga mempunyai takdirnya masing-masing
mau jadi gelandangan, prema, doktor, psikolog, orang miskin
kita tak bisa lari darinya
kita datang di bumi untuk menyelesaikan ujian apa yang ada di hadapan kita
tergantung pada diri anda sendiri, anda mau MAJU, KALAH/bunuh diri, atau mau DIAM
meski kita merasa ingin mengubahnya, mengubah orang lain
coba ubahlah niat anda sendiri MAU memilih maju, kalah, atau diam saja??
disinilah kesenangan ketika kita menyimpang dari hal biasa. misal kita melakukan rutinitas di kantor...
suatu saat kita menyimpang pergi ke pantai mencari hal yang lain.pandangan yang lain dari hal biasa
kita akan merasakan betapa hal ini sangat menyenangkan
contoh hal lain; ada seorang dengan kabar positif kanker kepala
dia merasa hidupnya sudah tak lama, namun dia berpikir lain,,apakah kehidupan hanya sebentar saja??oh tidak, dia memandang bahwa hari ini adalah kesempatannya yang terakhir untuk membahagiakan orang lain yang ia sayangi..
dia seorang yang merasa senang ketika org yg ada di dekatnya tak senang dengan kejailannya.
Ya,, ini sudut pandang dari KESENANGAN
LUKA BATIN di masa lalu merupakan JALAN UNTUK JIWA
kalian percaya? setidaknya, aku bisa menceritakan sebuah kisahku
aku mempunyai sebuah luka batin yang aku alami, serasa ketika terkenang seperti menyayat jantungku..
aku seolah-olah tak inginkan apa-apa di kehidupanku kali ini
luka di kehidupan yang menyangkut keluargaku
aku anggap ini adalah aib ku.
aku terbuka di sini karena aku merasa ini adalah salah satu untuk bisa bebas dari luka batin

seseorang yang kenal aku dekat/tetangga/ataupun siapa saja
walau mereka mencibirku, melumat aku orang seperti apa
aku yakin, aku bisa tegar di sini, bisa berdiri dengan kuat prinsipku
itu karena aku adalah aku, aku bisa kuat karea aku berpikir kuat

kembali ke aib ku...
luka jiwa yang merembet ke kihudapan sekarang

ketika kecil aku mempunyai sebuah keluarga yang harmonis
benar-benar lengkap
nyaris sempurna
aku mempunyai kakak yang baik, sayang

lama kemudian dia dinyatakan positif kanker darah
Ya Allah,,semenjak itu aku tak bisa bermain lagi dengannya
kalian pasti bisa tebak seperti apa aku ini

aku menjadi pendiam, murung,,ketika menjenguk tak kuat melihatnya
Ya Allah, kurus sekali, tidak ada daging, rambut yang menempel di kepala
Tuhan seperti tidak adil di kehidupanku
walau dia kadang jahil nakal
aku sayang dengan kakak ku ini
Tuhan, aku berharap dia sembuh, bisa bermain denganku
tiap kali dia di ambil tulang sumsum,aku mendengar jeritannya
sakitt..........sakit sekali rasanya
inilah sebuah kehidupan??
ya...ini kisah kehidupanku
1 tahun berlalu dengan pola kehidupan seperti itu,,
lama kelamaan dia sudah tak pernah mengeluh sakit,,
aku tau di dalam hatinya seperti menjerit keras
seperti berteriak aku ingin MATI SAJA
Ya Allah aku tak sanggup lihat kakak ku yang kemudian 2tahun kemudian dia jatuh oname di UGD sarjito
Allah memberikan takdir yang lain..yaitu KEMATIAN
yah, kakakku tiada dengan keadaan biru-biru badannya melepuh dan meletus
papi ku kemudian berkata denganku...
yang sampai saat ini masih membekas sampai aku dewasa
"KAMU ANAK YANG NAKAL, GARA_GARA KAMU KAKAKMU GAK ADA"
Ya Allah...setega ini aku harus mendengar kata-kata yang menyakitkan jiwa
inilah lukaku berawal
dari sini aku merasa seperti bukan anak kandung ortu
aku berjalan menjadi anak remaja pada umumnya...
namun aku lebih pendiam,,tak pernah berbuat ulah
rangking di kelas juga sangat memuskan, berprestasi apalagi di bidang tulis menulis
alhamdulillah dari sini aku menjadi PENULIS walau tidak terkenal dan menjadi best seller
teori lain,
LOVE
semua orang punya tujuan
kadang ada yang menjalani hidup tanpa tahu tujuan hidup akan di bawa kemana
tujuan hidupku, adalah MENCINTAI ORANG YANG TEPAT SECARA UTUH DAN LENGKAP
barangkali dari sini ada yang mau berbagi aku persilahkan...........
tulisan ini teruntuk kakak ku yang ada di dunia lain

No comments:

follow

Followers

My Blog List