Jika mengulas tentang kehidupan, nggak aka nada matinya. Selalu ada dan terus berjalan. Kehidupan itu ada unsure kesedihan, kesenangan, kebahagiaan, kemarahan, kekecewaan, kerusakan/kejelekan, kesusahan. Dari ketujuh unsure kehidupan, manusia sendiri pasti selalu melewati hal tersebut berulang-ulang dalam tiap peristiwa. Anda semakin kuat? Atau anda menjadi lemah? Atau barangtentu anda tipe yang netral, tidak kuat dan tidak lemah.
Ok, saya gambarkan pemikiran tentang kehidupan dan pemecahannya
KEHIDUPAN
1. Menemui hal yang tak diinginkan -->akibat dari
- Kesalahan masa lalu
- kegagalan
- Sikap orang disekitar yang negative
- Belajar menerima/ikhlas
2. Tegaklah berdiri/semangat bangkit
3. Konsekuensi keputusan atas niat baik anda --> ikhlas & tulus -->langkah menjadi ringan
4. Ada kesempatan menjadi lebih baik<--mencoba memaafkan dirimu sendiri
5. Menyayangi diri sendiri bahwa hidup adalah anugerah Tuhan
6. Menjadi manusia yang bermanfaat bagi sesama.
Ada pepatah mengatakan, “Pelangi di atas kita tak akan terlihat. Tapi, jika pelangi itu ada di depan kepala orang lain, betapa terlihat indah dan menakjubkan.”
Menurut Dr. Walter Doyle Staples,
“Tertawa punya resiko kelihatan bodoh.
Menangis punya resiko kelihatan sentimental.
Mengulurkan tangan, punya resiko terlibat.
Meluapkan perasaan punya resiko mengungkapkan rahasia diri serta sejenak.
Meletakkan ide dan impian dihadapan banyak orang punya resiko disambar orang.
Mencintai punya resiko dicintai lagi.
Hidup punya resiko mati.
Berharap punya resiko kecewa.
Mencoba punya resiko gagal.
Dari itu semua impikan apa yang berani anda impikan.
Lakukan apa yang berani anda lakukan.
Dan jadikanlah apa yang berani anda inginkan.”
Lakukan perubahan, karena perubahan itu menuju hal yang lebih baik.
Cermati dan resapi apa yang saya ketik, dan yakinlah dengan hal ini:
Kebahagiaan yang cukup membuat saya menjadi Baik Hati
Cobaan yang saya hadapi membuat saya menjadi lebih kuat dari sebelumnya.
Kesedihan yang saya alami membuat saya menjadi sosok yang manusiawi.
Pengharapan yang saya lakukan sekarang adalah untuk membuatku bahagia.
Dan uang yang saya punya akan lebih baik kuberikan untuk meberikan hadiah pada orang lain yang membutuhkan.
Karena itulah LETAK BAHAGIA dan hakikat kehidupan, “MENJADI BERMANFAAT BUAT ORANG LAIN.” Entah bisa anda mulai dari keluarga anda, misal; membantu ibu memasak, membantu ayah membereskan peralatan, dll. Semua akan ada hukum timbal baliknya. Dalam kehidupan pun, ada siang dan malam, ada dingin dan panas, susah dan senang. Hidup anda di akhir tua nanti akan seperti apa, tergantung dari perbuatan anda di masa sekarang ini. Akan ada balasan dari tiap kebaikan anda, jika pun pada akhirnya tidak menemukan kebahagiaan di hari tua. Ada yang salah dalam cara berpikir anda, coba rubahlah cara berpikir anda yang 80% negative menjadi 80% pemikiran postif. Maka semuanya akan baik-baik saja. Selamat mencoba, and have fun!
No comments:
Post a Comment